TOP ENTRI

MALAM DAN MANUSIA

Malam dan Manusia Aku menerka-nerkah aroma tak biasa Menusuk hidung membelalak mata Ternyata ini aroma "kehilangan" nurani dan ...

AKSARA-MERASA Dengung telinga ini terus berbisik dengan menggema Rindu... Rindu.. Rindu... Menghilangkan yang tersemayam di kepal...

AKSARA MERASA



AKSARA-MERASA
Dengung telinga ini terus berbisik dengan menggema
Rindu... Rindu.. Rindu...
Menghilangkan yang tersemayam di kepala
Namun menumbuhkan alur kehidupan yang tak biasa
Terbuai aku dalam sayupan ini
Menggila aku dalam rintihan ini
Bahkan membunuhku dalam bahagia
Menderita aku dalam setiap helaan nafas ini
Mengingat semua kenangan dalam setiap zaman
Yang wajahmu selalu menyapa dengan gumam
Wajar sastra tercipta karena rasa yang mencipta
Aksara merasa
Dalam setiap tangisan yang berceceran darah
Dalam setiap luka yang ditampilakan sorot mata
Dalam derita yang menggoda indah
Dalam surga yang tak semestinya
Dalam aksara merasa
Ada kumpulan rasa terbaitkan
Dalam hening dia bercerita
Sejarah percumbuan manusia
Diam dan menghanyutkan
Bukan untuk dinikmati durjana
Namun setiap pecinta
Setiap lekukan aksara merasa
Kau memanggilku
Dalam rindu yang tak berujung kau menyentuh bagianku
Menggilakan daku terlelap
Namun hidup dalam aksara merasa

0 komentar: